1 / 35

PELATIHAN PKM DP2M DIKTI

PELATIHAN PKM DP2M DIKTI. PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA PENERAPAN TEKNOLOGI (PKMT). Oleh: Endy Suwondo Palembang, 17 – 19 September 2008. Mengapa menulis Proposal PKMT ?. Karakteristik PKMT.

yan
Télécharger la présentation

PELATIHAN PKM DP2M DIKTI

An Image/Link below is provided (as is) to download presentation Download Policy: Content on the Website is provided to you AS IS for your information and personal use and may not be sold / licensed / shared on other websites without getting consent from its author. Content is provided to you AS IS for your information and personal use only. Download presentation by click this link. While downloading, if for some reason you are not able to download a presentation, the publisher may have deleted the file from their server. During download, if you can't get a presentation, the file might be deleted by the publisher.

E N D

Presentation Transcript


  1. PELATIHAN PKM DP2M DIKTI PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA PENERAPAN TEKNOLOGI (PKMT) Oleh: Endy Suwondo Palembang, 17 – 19 September 2008

  2. Mengapa menulis Proposal PKMT ?

  3. Karakteristik PKMT • PKMT merupakan kreativitas yang inovatif dalam menciptakan suatu karya teknologi yang dapat meningkatkan nilai tambah dan dibutuhkan oleh suatu kelompok masyarakat (kelompok tani, industri kecil, dll) • Produk dapat berupa : prototipe, model, peralatan, proses, perangkat lunak,sistem • PKMT mewajibkan mahasiswa bertukar pikiran dengan mitra, karena produk PKMT merupakan solusi atas persoalan yang diprioritaskan mitra (mitra sebagai entry point) • Dasar Teknologi yang akan diterapkan sudah tersedia, bukan dicari melalui penelitian dalam program ini

  4. Beda PKMP dan PKMT • PKMP merupakan karya kreatif untuk menjawab permasalahan, pengembangan ilmu dan teori, yang dilaksanakan dengan pengumpulan data • Pada PKMP, pemecahan masalah belum ada dan itu yang harus dicari • PKMP dapat menghasilkan teknologi baru • PKMT: menciptakan suatu karya teknologi • Pada PKMT tidak ada lagi penelitian karena teknologi sudah tersedia

  5. Sistematika Penyusunan Proposal PKMT 1. Judul Program 2. Latar Belakang Masalah 3. Perumusan Masalah 4. Tujuan Program 5. Luaran Yang Diharapkan 6. Kegunaan Program 7. Tinjauan Pustaka 8. Metode Pelaksanaan Program 9. Jadwal Kegiatan Program 10. Nama dan Biodata Ketua serta Anggota Kelompok 11. Nama dan Biodata Dosen Pendamping 12. Biaya 13. Daftar Pustaka Lampiran bila ada

  6. JUDUL PKMT • Judul dibuat ringkas, tetapi jelas dan menunjukkan dengan tepat masalah yang hendak dipecahkan, dan tidak membuka peluang penafsiran yang beraneka ragam • Ada kreativitas baru dan original di bidang teknologi, meliputi: modifikasi, penyempurnaan, pengembangan dan invensi

  7. CONTOH JUDUL PKMT 1. Teknologi Proses • Teknologi Inovasi Pembuatan Vaksin dalam Sediaan Gel Guna Mencegah Koksidosis pada Peternakan Ayam Rakyat • Teknologi Pemanfaatan Limbah Nenas Sebagai Agensia yang Meningkatkan Kualitas Tempe pada Home Industry Tempe Sanan di Kota Malang • Teknologi Inovasi Pengolahan Air Limbah Kantin Melalui Sistem Biologi "The Big Power Of Tree Plant Aquantic Water" • Pemanfaatan Jerami Padi Sebagai Bahan Baku Pembuatan Polybag ( media tanam ) organik • Pembenihan Ikan Gurami (Oshpronemus gouramy) dengan Metode Sex Reversal untuk Menghasilkan Benih Monosex Jantan

  8. CONTOH JUDUL PKMT 2. Sistem Informasi, Piranti Lunak (Software) • Penyediaan Software Tata Cara Pembagian Harta Waris dalam Islam (Ilmu Faraid) • Penerapan GIS (geographical Information System) berbasis WEB untuk Memantau Penyebaran Penyakit di kota Bandung Jawa Barat • Penerapan Media Teknologi Informasi dan Komunikasi Menggunakan Microsoft Excel dalam Pembelajaran Matematika Sekolah Sub Pokok Persamaan Kuadrat Tingkat SMU • Pengembangan Situs Obat Tradisional

  9. CONTOH JUDUL PKMT 3. Prototipe • Prototipe alat pengering rumput laut berbasis tenaga surya hibrid sistem portable • Kunci pintu digital dengan sistem keamanan berbasis sms • Rancang bangun Mesin Mixer Serbaguna Tanpa Pengaduk • Desain Sarana Pengangkut dan Perontok Duri pada Buah Salak • Pengembangan Prototipe Kit Diagnostik Waktu Ovulasi Sapi untuk Menjamin Ketepatan Waktu Inseminasi Buatan • Kacamata Infra Merah Bagi Tunanetra • Detektor Kematangan Durian Tanpa Merusak

  10. PKMT vs PKMP bidang Ilmu Teknik & Rekayasa • Mahasiswa dari kelompok ilmu teknik dan rekayasa (engineering) tidak berarti terkungkung di PKMT • Sebaliknya, bidang PKMT tidak melulu (khusus) bagi kelompok ilmu teknik dan rekayasa (engineering) • Perhatikan judul berikut: • Pengaruh Variasi Waktu Pengadukan Rotary Degasser Terhadap Sifat Fisis dan Mekanis Paduan Alumunium pada Velg Mobil Setelah Proses Remelting • Metode Pengujian Mutu Ikan Laut dengan Menggunakan Spektrometer Fotoakustik Laser CO2 Terhadap Gas Trimethylamine • Pengenalan alat purifikasi air bagi masyarakat di daerah bantul dan penyuluhan tentang air minum yang memenuhi syarat

  11. LATAR BELAKANG MASALAH • Berisi penjelasan “mengapa” masalah yang dikemukakan dalam judul dipandang menarik, penting, dan perlu dilakukandalam kaitannya dengan mitra pengguna • Hendaknya ditunjukkan bahwa permasalahan yang dihadapi belum terjawab solusinya atau belum terpecahkan secara memuaskan • Mengungkap state of the art teknologi yang ada sekarang • Mengungkap teknologi yang akan dikembangkan

  12. Teknologi komputer dan soft computing dapat diterapkan untuk menghasilkan modul aplikasi pembagian harta waris sehingga umat Islam Indonesia dapat menjalankan syariat Islam dengan mudah dan benar LATAR BELAKANG ?? • Indonesia berpenduduk mayoritas Islam • Penghitungan pembagian harta waris sesuai ajaran Islam cukup rumit, sering tidak dipahami  sedikit yang melaksanakan • Teknologi komputer dan soft computing sangat maju dan murah • Teknologi di atas bisa digunakan untuk memecah kan masalah cara menghitung harta waris

  13. SISTEM ANTI PENCURIAN MOBIL : ALAT PELACAK POSISI DAN PENONAKTIFAN MESIN DENGAN KENDALI HAND PHONE DAN GPS Latar Belakang Pencurian mobil akhir-akhir ini sangat marak baik intensitas maupun lokasi kejadiannnya sehingga membuat masyarakat menjadi resah. Salah satu penyebabnya adalah sulitnya pelacakan posisi mobil saat terjadi tindakan pencurian. Pada umumnya, pengaman mobil hanya berupa pemasangan alarm dan keberadaannya pun telah banyak diketahui. Sementara ini pernah dikembangkan suatu sistem pelacak posisi dan keamanan kendaraan, tetapi tidak bisa di akses secara online dan masih menggunakan mikrokontroller 89C511. Oleh karena itu dibutuhkan suatu alat yang dapat mengetahui posisi mobil dan menonaktifkan mesin mobil dari jarak jauh melalui internet. Alat pelacak ini memanfaatkan teknologi GPS, Mikrokontroller ATMEGA162, GSM, dan PC. GPS berfungsi untuk memberikan posisi mobil. Mikrokontroler berfungsi untuk mengatur komunikasi data antara GPS dan GSM. GSM berfungsi untuk mengirim dan menerima data melalui SMS. PC berfungsi sebagai web server, database server, dan SMS Gateway. Alat pelacak ini dapat diproduksi dalam jumlah yang banyak dan digunakan oleh masyarakat. Dalam penerapannya, masyarakat bisa bekerja sama dengan pihak kepolisian untuk menangani kasus pencurian mobil.

  14. PERUMUSAN MASALAH • Memuat intisari dari latar belakang masalah • Dirumuskan dalam beberapa kalimat, tergantung dari pernyataan-pernyataan yang disebutkan dalam latar belakang masalah • Biasanya dalam merumuskan masalah dapat dipergunakan (tetapi tidak harus) kata-kata tanya: apa, bagaimana, mengapa dan lain-lain

  15. TUJUAN PROGRAM • Memuat hal-hal yang ingin dicapai dalam kegiatan PKMT • Nyatakan secara tepat, jelas dan ringkas

  16. LUARAN YANG DIHARAPKAN • Luaran bisa berupa prototype alat/mesin, software, teknologi proses, model, disain, dll • Nyatakan secara jelas luaran yang diharapkan

  17. KEGUNAAN PROGRAM • Kegunaan (manfaat) program memuat hal-hal yang akan dicapai bila kegiatan PKMT ini berhasil

  18. TINJAUAN PUSTAKA • Memuat uraian sistematis tentang hasil-hasil teknologi yang didapat oleh kegiatan terdahulu dan yang ada hubungannya dengan kegiatan yang akan dilakukan. Dengan demikian maka teknologi yang dipilih dijamin dapat diterapkan dalam kegiatan ini dan atau metodenya dapat digambarkan secara jelas dan dapat dipertanggung-jawabkan • Fakta-fakta yang dikemukakan sejauh mungkin diambil dari sumber aslinya • Semua sumber yang dipakai harus disebutkan dengan menggunakan cara sitasi yang telah ditetapkan

  19. METODE PELAKSANAAN PROGRAM Mengandung uraian tentang: • Bahan atau materi • Alat yang dipakai • Tahapan Pelaksanaan Program (Prosedur) • Tunjukkan gambar disain yang akan dihasilkan

  20. Memilih Metode Pelaksanaan Program Yang Tepat dalam PKMT • Prosedur Disain/Perencanaan, sertakan pertimbangan/alasan pemilihan bahan/komponen • Prosedur Pembuatan karya teknologi • Prosedur Kalibrasi (kalau ada) • Prosedur uji coba karya teknologi dan atau uji coba produk

  21. JADWAL KEGIATAN PROGRAM Dalam jadwal Kegiatan harus ditunjukkan: • tahap‑tahap sesuai dengan metode pelaksanaan program • rincian kegiatan pada setiap tahap • waktu yang diperlukan untuk melaksanakan setiap tahap • jadwal Kegiatan dapat disajikan dalam bentuk matriks

  22. LAMPIRAN • Daftar Riwayat Hidup Ketua dan Anggota Pelaksana • Gambaran teknologi yang akanditerapkembangkan • Surat Pernyataan Kesediaan Bekerjasama dari mitra penerima teknologi(Pengusaha Kecil, Koperasi, Kelompok Tani, atau kelompok masyarakat produktif yg lain) • Denah detil Lokasi Mitra Kerja • Hal-hal lain yang dianggap perlu

  23. Tips agar Proposal Lolos Seleksi INGAT BAHWA PROPOSAL YANG ANDA TULIS ADALAH PROPOSAL PKMT, BUKAN PROPOSAL PKMP. SEMUA HAL YANG ANDA TULIS BERKAITAN DENGAN “PENERAPAN TEKNOLOGI”, BUKAN “PENELITIAN”

  24. Tips Mencari Topik yang Kreatif Secara Cepat dan Tepat • Lakukan observasi di masyarakat produktif (UKM) dan pelajari permasalahan yang mereka hadapi • Bayangkan apa yang bisa saudara lakukan pada kelompok masyarakat tertentu untuk membantu mereka memecahkan problem yang mereka hadapi • Untuk masyarakat yang “terisolasi” yang saudara kenal, bantuan penerapan teknologi seperti apa yang bermanfaat bagi mereka ?

  25. TIPS MENULIS PROPOSALPKMT • Saran #1: Proposal yang akan diajukan harus mampu menjawab secara • jelas pertanyaan-pertanyaan berikut • Siapa penerima manfaat dari penerapan teknologi ini ? • Dapatkah saudara memberi gambaran tentang mitra penerima teknologi saudara serta kesulitan/masalah yang dihadapi selama ini sehingga memerlukan pemecahan melalui penerapan teknologi yg saudara usulkan ? • Apa pentingnya penerapan teknologi tersebut terkait permasalahan yang dihadapi mitra ? • Dapatkah saudara merumuskan secara singkat masalah mendasar yang akan dipecahkan melalui penerapan teknologi ini ? • Apa sebetulnya goal yang ingin dicapai melalui penerapan teknologi tsb ? • Bila proposalini disetujui, luaran seperti apa yang akan dihasilkan ? • Dari hasil penerapan teknologi ini nantinya, kegunaan/manfaat apa yang dapat diperoleh ? (bagi mitra ? – bagi perkembangan teknologi ?)

  26. TIPS MENULIS PROPOSALPKMT • Saran #2: Proposal yang akan diajukan harus mampu menggambarkan landasan ilmiah serta gambaran teknologi yg akan diterapkan • Landasan teori yang diperlukan • Tinjauan berbagai pustaka, baik textbook maupun hasil-hasil penelitian yang pernah dilakukan orang lain, sehingga teknologi yang dipilih dijamin dapat diterapkandalam kegiatan ini dan atau metodenya dapat digambarkan secara jelas dan dapat dipertanggung-jawabkan • Proses perancangan bisa diterangkan menggunakan konsep teknologi yang sudah tersedia. Konsep teknologi yg dijadikan dasar bukan diteliti atau dibuktikan dulu melalui kegiatan PKMT • Apakah untuk uraian di atas sudah disebutkan sumber rujukannya ? • Apakah sumber rujukannya bersifat ilmiah ? • Apakah jumlah rujukannya memadai ?

  27. TIPS MENULIS PROPOSALPKMT • Saran #3: Proposal yang akan diajukan harus mampu menjelaskan bagaimana • rencana kegiatan nantinya akan dilaksanakan tanpa menimbulkan • keraguan akan terjadinya kegagalan pelaksanaan kegiatan • Alat dan bahan apa saja yang diperlukan untuk pelaksanaan ? • Tempat dan waktu bila memang relevan • Metode yang akan digunakan dalam proses perancangan (sudah tepatkah metode yang dipilih ?) • Rencana analisis atau evaluasi terhadap implementasi teknologi yang direncanakan untuk diterapkan • Tata cara dan urut-urutan pelaksanaan kegiatan • Rencana pelaksanaan yang akan mampu memberikan gambaran potensi kesuksesan di akhir rentang waktu yang disediakan (di akhir bulan ke-4/5 --Mei/Juni-- )

  28. TIPS MENULIS PROPOSALPKMT • Saran #4: Proposal yang diajukan harus bisa memberikan gambaran • yang memadai terkait dengan: biaya, jadwal kerja, personil • pelaksana kegiatan • Idem dengan PKM yg lain (lihat buku panduan) • Untuk PKMT, ada persyaratan khusus kebidangan ilmu seperti dalam PKMP : apakah kualifikasi pelaksana telah memadai, terkait dengan topik/judul yang dipilih ? • (untuk memenuhi syarat ini, dianjurkan untuk lintas prodi)

  29. TIPS MENULIS PROPOSALPKMT • Saran #5: Proposal yang akan diajukan harus menyajikan daftar dari • pustaka yang telah dirujuk dalam proposal. • Apakah setiap pustaka yang dirujuk dalam naskah sudah ditulis dalam Daftar Pustaka ? • Apakah ada pustaka dalam Daftar Pustaka yang tidak pernah dirujuk dalam naskah proposal ? • Apakah cara merujuk dan penulisan Daftar Pustaka sudah mengikuti aturan standar ? • Sistem Harvard ? • Sistem Vancouver ?

  30. Penerangan Mesin 1 Mesin 2 Usulan untuk mengatasi masalah kesejahteraan masyarakat terpencil yang belum ada PLN, coba kita cermati gambar berikut:

  31. E K G ?

  32. Komentar ?

  33. Recovery serat daun nenas

  34. Form Penilaian Proposal KegiatanPKMT

More Related