1 / 7

Identitas Mahasiswa

UTARI DWI KUSUMA, 2503406520 Peningkatan Kreativitas Penyusunan Melodi Pengiring dan Aktivitas Siswa dalam Pembelajaran Ansambel Musik dengan Menggunakan Metode Problem Solving pada Siswa Kelas VIII A SMP Negeri 1 Bergas Kabupaten Semarang. Identitas Mahasiswa.

ovid
Télécharger la présentation

Identitas Mahasiswa

An Image/Link below is provided (as is) to download presentation Download Policy: Content on the Website is provided to you AS IS for your information and personal use and may not be sold / licensed / shared on other websites without getting consent from its author. Content is provided to you AS IS for your information and personal use only. Download presentation by click this link. While downloading, if for some reason you are not able to download a presentation, the publisher may have deleted the file from their server. During download, if you can't get a presentation, the file might be deleted by the publisher.

E N D

Presentation Transcript


  1. UTARI DWI KUSUMA, 2503406520Peningkatan Kreativitas Penyusunan Melodi Pengiring dan Aktivitas Siswa dalam Pembelajaran Ansambel Musik dengan Menggunakan Metode Problem Solving pada Siswa Kelas VIII A SMP Negeri 1 Bergas Kabupaten Semarang

  2. Identitas Mahasiswa • - NAMA : UTARI DWI KUSUMA - NIM : 2503406520 - PRODI : Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik (Pendidikan Seni Musik) - JURUSAN : Seni Drama, Tari, dan Musik - FAKULTAS : Bahasa dan Seni - EMAIL : tata_mput88 pada domain yahoo.com - PEMBIMBING 1 : Prof. Dr. F. Totok Sumaryanto, M.Pd - PEMBIMBING 2 : Drs. M. Muttaqin, M. Hum - TGL UJIAN : 2010-07-05

  3. Judul • Peningkatan Kreativitas Penyusunan Melodi Pengiring dan Aktivitas Siswa dalam Pembelajaran Ansambel Musik dengan Menggunakan Metode Problem Solving pada Siswa Kelas VIII A SMP Negeri 1 Bergas Kabupaten Semarang

  4. Abstrak • Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui peningkatan kreativitas penyusunan melodi pengiring dalam pembelajaran ansambel musik dengan menggunakan metode Problem Solving dan (2) Untuk mengetahui peningkatan keaktifan siswa dalam pembelajaran ansambel musik dengan menggunakan metodeProblem Solving. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan dua siklus yang dilaksanakan pada siswa kelas VIII ASMP Negeri 1 Bergas Kabupaten Semarang. Siklus I dan siklus II terdiri atas perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi.Adapun variabel penelitiannya adalah kreativitas penyusunan melodi pengiring dan penggunaan metode problem solving.Pengambilan data dilakukan dengan tes dan nontes.Alat pengambil data tes yang digunakan yaitu berupa tes mengaransir sebuah lagu sedangkan alat pengambil data nontes yang digunakan yaitu berupa pedoman observasi, wawancara dan dokumentasi foto.Analisis data yang digunakan adalah dengan teknik kuantitatif dan kualitatif. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa: (1) metode problem solving dapat meningkatkan kreativitas siswa dalam penyusunan melodi pengiring pada siswa kelas VIII A SMP Negeri 1 Bergas tahun pelajaran 2009/2010. Terbukti ketuntasan belajar siswa mengalami peningkatan dari 45 % pada kegiatan prasiklus menjadi 89 % pada akhir siklus II. (2) dengan menggunakan metode problem solving dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa. Terbukti terjadi peningkatan skor aktivitas dari 2,50 atau kualifikasi kurang baik pada kegiatan prasiklus menjadi 3,49 atau kualifikasi baik pada kegiatan siklus II. Saran-saran dalam penelitian ini adalah: (1) Kepada semua guru seni budaya untuk melakukan kegiatan penelitian tindakan kelas guna memecahkan masalah-masalah yang dihadapi dalam pembelajaran. (2) Kepada pengelola sekolah, hasil penelitian ini hendaknya dapat digunakan sebagai dasar kebijakan yang berkaitan dengan pengembangan profesi guru dan peningkatan kualitas pembelajaran. (3) Metode problem solving hendaknya dikembangkan di sekolah-sekolah khususnya untuk mengajar materi mengaransir lagu karena dibutuhkan pemecahan masalah yang teliti dan memerlukan alokasi waktu yang cukup lama untuk mengaransir lagu.

  5. Kata Kunci • Kreativitas, penyusunan melodi pengiring, problem solving

  6. Referensi

  7. Terima Kasih • http://unnes.ac.id

More Related